Tak Sampai Satu Jam, 1.200 Durian Jemongko Ludes Diborong Pembeli

Tak Sampai Satu Jam, 1.200 Durian Jemongko Ludes Diborong Pembeli - GenPI.co KALBAR
Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menikmati Durian Jemongko di lapak Jalan Letkol Sugiono, tepatnya di depan Jalan Purnama, Kota Pontianak. Foto: Prokopim

GenPI.co Kalbar - Setelah setahun lamanya dinantikan oleh para penikmat durian, Durian Jemongko kembali hadir di lapak Jalan Letkol Sugiono, tepatnya di depan Jalan Purnama, Kota Pontianak.

Tidak sampai satu jam, Durian Jemongko yang baru terhampar, ludes diserbu pembeli pada hari pertama dibuka, Sabtu (9/9).

Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono turut berbaur bersama warga untuk membeli durian yang terkenal kelegitannya.

BACA JUGA:  Padukan Festival Durian dan Kuliner, Edi Apresiasi Penyelenggara

Dia pun mencicipi beberapa buah durian di bawah tenda sambil melihat antusias warga yang berkerumun memilih durian.

"Durian Jemongko ini enak rasanya dan memiliki kekhasan, baik dari warna, tekstur dan rasanya juga bervariasi, ada yang manis tetapi ada pula yang sedikit pahit," tuturnya, seusai menikmati Durian Jemongko.

BACA JUGA:  Banyak Diminati, Durian Jemongko Asal Sanggau Ludes Terjual

Edi melihat animo masyarakat terhadap Durian Jemongko cukup tinggi.

Hal itu bisa dilihat dari tahun ke tahun, pengunjung yang ingin membeli Durian Jemongko selalu ramai.

BACA JUGA:  Camilan Talas hingga Permen Durian Kalbar Dipromosikan di Prancis

Bahkan belum sampai satu jam dagangan dibuka, ludes diserbu pembeli.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya