Wisata Alam di Aruk Jadi Destinasi Favorit Selama Libur Lebaran

Wisata Alam di Aruk Jadi Destinasi Favorit Selama Libur Lebaran - GenPI.co KALBAR
Potret masyarakat yang berwisata di daerah Aruk, Kabupaten Sambas. Foto: ANTARA

GenPI.co Kalbar - Air terjun di daerah perbatasan Indonesia-Malaysia, yakni di Aruk, Kabupaten Sambas menjadi primadona saat Lebaran tahun ini.

Hal tersebut dibenarkan oleh salah satu pengunjung, Zunaidi di Sambas, Senin (24/4).

"Saat ini, air terjun dan aliran Sungai Bandong di Aruk ramai dikunjungi saat hari libur, termasuk saat Lebaran ini," tuturnya.

BACA JUGA:  Air Terjun Sumpit, Destinasi Wisata di Sekadau yang Wajib Dikunjungi

Menurutnya, alam di daerah perbatasan itu sangat menawan, apalagi akses untuk ke destinasi tersebut sudah mulus.

"Selain alam di sini sangat menarik, juga akses jalan negara perbatasan yang sudah mulus," terangnya.

BACA JUGA:  Masjid Raya Singkawang Jadi Destinasi Wisata Religius

Dia menilai bahwa daerah perbatasan Aruk sudah lebih maju dalam hal pembangunan infrastruktur.

Hal itu juga membuat akses ke sektor pariwisata menjadi mudah.

BACA JUGA:  Berumur Ratusan Tahun, Arsitektur Masjid Sultan Syarif Abdurrahman Pikat Wisatawan

"Selain berwisata, di sini kami bisa melihat pembangunan di perbatasan berupa PLBN (Pos Lintas Batas Negara) Aruk dengan megah. Kawasan PLBN sangat menarik dan menjadi kebanggaan," ungkap Zunaidi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya