Tradisi Unik Sambut Paskah, Satu Kampung Panen Ikan

Tradisi Unik Sambut Paskah, Satu Kampung Panen Ikan - GenPI.co KALBAR
PANEN IKAN - Tradisi panen ikan untuk menyambut Paskah, di Desa Pisak, Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat. Foto: ANTARA/Wati

GenPI.co Kalbar - Masyarakat Desa Pisak, Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat menyambut Hari Raya Paskah dengan cara unik, yakni memanen ikan.

Warga desa pergi bersama-sama ke sebuah rawa seluas dua hektare, setiap tahun menjelang Paskah.

Tradisi panen ikan atau yang dikenal masyarakat sekitar dengan menangguk ikan dilakukan dengan cara tradisional dan mengedepankan nilai leluhur.

BACA JUGA:  Sungai Kapuas, Cara Menikmati Pontianak dari Sudut Berbeda

Seluruh ikan hasil panen massal tersebut, bakal dikumpulkan di satu wadah yang sama.

Kemudian, barulah dibagikan kepada masyarakat desa secara merata.

BACA JUGA:  Belajar dan Pelesiran di Destinasi Wisata Mangrove Sungai Kupah

Tradisi ini menunjukkan sikap gotong royong, sebab hasilnya juga dibagi merata.

Biasanya, hasil panen bisa mencapai satu ton ikan, yang terdiri dari berbagai jenis ikan.

Ada ikan bawal, ikan kaloi, ikan mujair, ikan nila, dan jenis-jenis ikan air tawar lainnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya