Cornelis Minta Pengurus Partai Tak Ragu Maju pada Pemilu 2024

Cornelis Minta Pengurus Partai Tak Ragu Maju pada Pemilu 2024 - GenPI.co KALBAR
FOTO BERSAMA - Anggota Komisi II DPR RI Dapil Kalbar 1 Cornelis membagikan paket beras saat reses di Kantor DPC Bengkayang, Kamis (28/4). Foto: Istimewa

GenPI.co Kalbar - Ada 2.000 paket beras diberikan oleh anggota Komisi II DPR RI Dapil Kalbar 1 Cornelis di Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Bengkayang.

Bantuan serupa juga akan disalurkan di setiap DPC PDI Perjuangan yang ada di daerah pemilihannya.

Penyaluran paket beras tersebut ditujukan kepada para pengurus partai dan masyarakat yang benar-benar membutuhkan.

BACA JUGA:  Cornelis: Sampaikan ke Masyarakat, Pemilu 2024 Tak Ditunda

"Dengan demikian saya sudah melaksanakan tugas yang diperintahkan oleh partai,” ujar Cornelis, di Kantor DPC Bengkayang, Kamis (28/4).

Pada kunjungan reses itu juga, Cornelis menegaskan kepada pengurus DPC agar tidak ragu untuk mempersiapkan diri pada Pemilu 2024.

BACA JUGA:  Panitia Pemilihan Terbentuk, Pilkades Kayong Diikuti 27 Desa

Menurut mantan Gubernur Kalbar itu, tahapan-tahapan penyelenggaraan pemungutan suara pemilu serentak sudah jelas.

“Siapa yang mau jadi calon gubenur ataupun bupati dan DPR, sudah mulai disosialisasikan,” katanya.

BACA JUGA:  Warga Desa Hanya Bisa Melihat Cahaya Lampu Kabupaten Tetangga

Ia meminta para pengurus DPC jangan diam saja, tetapi harus menyosialisasikan kepada masyarakat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya