Musdad 2022, DAD Landak Diminta Fokus Lestarikan Budaya Dayak

Musdad 2022, DAD Landak Diminta Fokus Lestarikan Budaya Dayak - GenPI.co KALBAR
Pj Bupati Landak Samuel menghadiri dan membuka Musdad Kabupaten Landak IV Tahun 2022. Foto: ANTARA/Istimewa

GenPI.co Kalbar - Pengurus Dewan Adat Dayak (DAD) Kabupaten Landak diminta untuk fokus melestarikan kebudayaan Dayak.

Pj Bupati Landak Samuel menyampaikan, pelestarian dilakukan agar tidak hilang tergerus oleh perkembangan zaman.

Menurutnya, keberadaan DAD Kabupaten Landak merupakan wadah untuk aspirasi masyarakat.

BACA JUGA:  Ritual Budaya Dayak Dilestarikan sebagai Jati Diri Bangsa

“Dengan tantangan zaman dan era modernisasi, perlu bagi DAD untuk melakukan upaya-upaya pelestarian agar tidak hilang dan punah," ujarnya, Kamis (30/6).

Dia menilai, DAD menjadi organisasi yang ditujukan bagi masyarakat dengan tujuan melestarikan kebudayaan-kebudayaan Dayak.

BACA JUGA:  Cornelis Imbau Masyarakat Dayak Kuasai Ilmu Pengetahuan-Teknologi

Oleh sebab itu, dia menyambut baik kegiatan Musyawarah Dewan Adat Dayak (Musdad) Kabupaten Landak IV 2022.

DAD menjadi forum tertinggi organisasi yang berwenang menetapkan rencana kerja, memilih dan menetapkan ketua, mengevaluasi laporan pertanggung jawaban ketua serta menetapkan keputusan lainnya.

BACA JUGA:  Musim Gawai Dayak, Sis: Menarik Perhatian Masyarakat Luar

Samuel mengungkapkan, masyarakat yang tergabung dalam berbagai wadah organisasi dan komunitas sangat diperlukan dalam rangka penyaluran aspirasi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya