Anak Muda Dinilai Miliki Peranan Penting Ciptakan Pemilu Damai

Anak Muda Dinilai Miliki Peranan Penting Ciptakan Pemilu Damai - GenPI.co KALBAR
Dialog Kebangsaan dan Deklarasi Pemilu Damai 2024, di Hotel Mercure Pontianak, Rabu (18/10). Foto: Kesbangpol

GenPI.co Kalbar - Anak muda dinilai memiliki peranan yang sangat penting untuk menciptakan Pemilu 2024 yang damai.

Hal tersebut disampaikan oleh Pj Gubernur Kalbar Harisson seusai menghadiri kegiatan Dialog Kebangsaan dan Deklarasi Pemilu Damai 2024, di Hotel Mercure Pontianak, Rabu (18/10).

Kegiatan yang digelar oleh Kesbangpol Kalbar tersebut bertajuk “Optimalisasi Peran Ormas Kepemudaan Kalbar Guna Mendukung Pemilu Damai dan Penegakan Hukum yang Berkeadilan Menjelang Pemilu Serentak 2024”.

BACA JUGA:  Operasi Mantap Brata Berikan Rasa Aman di Pemilu 2024

Harisson berharap, melalui kegiatan ini dapat terciptanya kondisivitas yang ada di masyarakat.

Peran organisasi kepemudaan dianggap penting untuk menciptakan kondisi tersebut.

BACA JUGA:  Jelang Pemilu 2024, Rambu-rambu Pemasangan Atribut Kampanye Disepakati

“Kita harapkan organisasi kepemudan di kalbar dapat mendukung suasana yang kondusif demi pelaknsaan pemilihan yang damai di Kalimantan Barat,” ungkap Harisson.

Sementara itu, Kapolda Kalbar Irjen Pol Pipit Rismanto menuturkan, dengan adanya kegiatan tersebut bisa meminimalisasi kerawanan perpecahan.

BACA JUGA:  Cornelis: Pemilu Penting untuk Tentukan Masa Depan Negara

“Tentunya dengan kegiatan ini mampu meminimalisir kerawanan perpecahan yang terjadi, baik secara termuka maupun melalui media, ini yang harus kita minimalisir,” terang Pipit Rismanto. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya