Pra-Kongres Kebudayaan Indonesia di Kota Pontianak, Himpun Gagasan Pemajuan Kebudayaan

Pra-Kongres Kebudayaan Indonesia di Kota Pontianak, Himpun Gagasan Pemajuan Kebudayaan - GenPI.co KALBAR
Lokakarya Pendanaan Bidang Kebudayaan dipandu Sekretaris Koalisi Seni Indonesia, Aristofani Fahmi, di Hotel Ibis Pontianak Center, Sabtu (26/8). Foto: Gemawan

GenPI.co Kalbar - Kota Pontianak didapuk menjadi tuan rumah pelaksanaan Pra-Kongres Kebudayaan Indonesia (Pra-KKI) 2023.

Selain Kota Pontianak, ada juga Dumai, Medan, Makassar, Ternate, dan Kupang, yang juga menjadi tuan rumah Pra-KKI 2023.

Pemilihan lokasi tersebut karena memiliki relevansi potensi kebudayaan, sosial, ekonomi, dan politik yang strategis.

BACA JUGA:  Pererat Persatuan Warga, Kemendikbudristek Gelar Pekan Kebudayaan Daerah

“Agenda ini roadshow di 6 wilayah. Memang agak diakselerasi karena persiapan menyambut Kongres Kebudayaan Indonesia di akhir September mendatang,” tutur Reza selaku Knowledge Management and Communications Gemawan, di Hotel Ibis Pontianak Center, Sabtu (26/8).

Dia menjelaskan pada Pra-KKI 2023 di Pontianak, Koalisi Seni Indonesia bermitra dengan Gemawan untuk menghimpun gagasan dan masukan dari para pemangku kepentingan bidang kebudayaan di Kota Pontianak.

BACA JUGA:  Kampanye Cinta Mangrove Digelorakan Gemawan-AJI Pontianak untuk Generasi Muda

Ada 3 agenda dalam Pra-KKI 2023 yang mengangkat tema Pendanaan Bidang Kebudayaan, yakni focus group discussion (FGD), lokakarya, dan seminar.

“Untuk FGD sudah dilakukan pada hari pertama, yang membahas 3 tema, yakni evaluasi dana Indonesiana, filantropi bidang kebudayaan, serta pemutakhiran Pokok Pikiran Kebudayaan Daerah (PPKD) Kota Pontianak,” imbuhnya.

BACA JUGA:  Kota Pontianak Jadi Tuan Rumah Kongres HMI XXXII Nasional

Sabtu ini, kata dia, agendanya adalah lokakarya dan seminar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya