Enggan Bertanggung Jawab Atas Kehamilan Jadi Motif Pembunuhan Ibu Muda di Kubu Raya

Enggan Bertanggung Jawab Atas Kehamilan Jadi Motif Pembunuhan Ibu Muda di Kubu Raya - GenPI.co KALBAR
Kapolres Kubu Raya Arief Hidayat saat melakukan konferensi pers, Senin (13/3). Foto: ANTARA

GenPI.co Kalbar - Motif pembunuhan seorang wanita yang ditemukan di Parit Harum, Desa Sungai Asam, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya pada Minggu (5/3) diungkap oleh Kapolres Kubu Raya AKBP Arief Hidayat, Senin (13/3).

Sebagai informasi, pihak kepolisian berhasil menangkap seorang laki-laki berinisial HD (36).

"HD (36) ini berasal dari Bhakti Suci yang tak lain adalah kerabat dari suami korban yang bekerja di Negara Malaysia,” tutur Arief.

BACA JUGA:  Setelah Driver Ojol, Kini Mayat Ibu Muda Ditemukan Bersimbah Darah di Kubu Raya

“Berdasarkan pengakuan pelaku HD, pembunuhan itu dilakukan karena korban meminta pertanggungjawaban terhadap pelaku atas kehamilan korban yang berusia 5-6 bulan," imbuhnya.

Sebelumnya, pelaku sempat menjadi buronan dan menjadi buruan aparat keamanan.

BACA JUGA:  Jadi Pengangguran, Pelaku Pembunuhan Driver Ojol Ingin Dapat Uang Buat Pulang Kampung

Pelaku berhasil ditangkap pada Sabtu (11/3) sore, pada saat duduk di sebuah warung di Jalan S. Parman, Desa Mekarsari, Kecamatan Benua Kayong, Kabupaten Ketapang.

"Setelah pelaku melakukan pembunuhan terhadap korban, pelaku lantas melarikan diri ke beberapa daerah untuk menghindari kejaran dari petugas gabungan (Joker Polsek Sungai Raya, Jatanras Polres Kubu Raya dan Resmob Polda Kalbar),” terang Arief.

BACA JUGA:  Berencana Kabur, Pelaku Pembunuhan Driver Ojol di Sungai Rengas Ditangkap Polisi

Setelah 6 hari melarikan diri, pelaku berhenti di Kabupaten Ketapang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya