Gelar Sosialisasi, Cornelis Ajak Masyarakat Sukseskan Pemilu 2024

Gelar Sosialisasi, Cornelis Ajak Masyarakat Sukseskan Pemilu 2024 - GenPI.co KALBAR
Cornelis menggelar Sosialisasi Pengawasan Penyelenggaraan Pemilu bersama Bawaslu RI, di Aula Paroki Menjalin, Kecamatan Menjalin, Kabupaten Landak, Sabtu, (19/11). Foto: Staf Cornelis

GenPI.co Kalbar - Anggota Komisi II DPR RI Dapil Kalbar 1 Cornelis berbagi hal secara teknis soal pemanfaatan teknologi ITE agar masyarakat bisa berperan secara partisipatif dalam pengawasan pemilu.

Selain itu, dia juga menyampaikan program strategis serta isu-isu krusial persiapan pemilu serentak 2024.

Hal tersebut disampaikan oleh Cornelis dalam Sosialisasi Pengawasan Penyelenggaraan Pemilu bersama Bawaslu RI, di Aula Paroki Menjalin, Kecamatan Menjalin, Kabupaten Landak, Sabtu, (19/11).

BACA JUGA:  Upayakan Literasi Politik, Cornelis Gelar Sosialisasi bagi Pemilih Pemula

"Sosialisasi ini bertujuan memberikan pemahaman, pengetahuan, pencerdasan, dan upaya pencegahan yang dapat dilakukan masyarakat umum untuk mencegah terjadinya pelanggaran Pemilu 2024,” tuturnya.

Dengan begitu, kata dia, pemimpin yang telah dipilih benar-benar yang berkualitas dan peduli terhadap rakyat.

BACA JUGA:  Cornelis Ingatkan Masyarakat Jaga Ketahanan Pangan

Politisi PDI Perjuangan itu juga mengatakan bahwa proses Pemilu 2024 sudah berjalan dan pemilu harus dilaksanakan.

Pasalnya, pemilu untuk memilih pemimpin, baik itu legislatif maupun eksekutif.

BACA JUGA:  Edukasi Masyarakat, Cornelis Sosialisasikan Pengawasan Pemilu 2024

Menurutnya, sosialisasi itu juga bertujuan memberikan pencerahan dan pengetahuan yang lebih kepada masyarakat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya