Sukseskan BIMP-EAGA, Dinkes Kalbar Siapkan 45 Tenaga Kesehatan

Sukseskan BIMP-EAGA, Dinkes Kalbar Siapkan 45 Tenaga Kesehatan - GenPI.co KALBAR
Kepala Dinas Kesehatan Kalbar drg Hary Agung Tjahyadi. Foto: ANTARA/Indra Budi Santoso

Posko tersebut disiapkan mulai dari kedatangan di Bandara Supadio, di lokasi penginapan, dan lokasi penyelenggaraan kegiatan.

"Kami menyiapkan beberapa posko kesehatan mulai dari kedatangan di bandara, kemudian di sekitar penginapan dan di sekitar lokasi kegiatan,” paparnya.

Nantinya di setiap lokasi kegiatan, akan ada tim kesehatan dan tim ambulans.

BACA JUGA:  Persiapan Pengamanan BIMP-EAGA di Kalbar Sudah 90 Persen

Tak hanya itu, Dinkes juga menyiapkan beberapa rumah sakit rujukan di sekitar Bandara Supadio dan ada 3 rumah sakit rujukan di sekitar lokasi penginapan dan kegiatan.

"Rumah sakit yang di sekitar bandara, yaitu Rumah Sakit Kartika Husada Angkatan Udara, kemudian untuk di kota sekitar lokasi penginapan dan juga kegiatan ada 3 rumah sakit,” tandas Harry Agung.

BACA JUGA:  Jelang BIMP-EAGA 2022, Pontianak Matangkan Persiapkan Jamu Tamu VIP

Ketiga rumah sakit itu, yakni Rumah Sakit Sudarso, Rumah Sakit Antonius, dan Rumah Sakit Mitra Medika. (ant)

Tonton Video viral berikut:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya