Festival TIK 2022 Digelar di Politeknik Negeri Pontianak

Festival TIK 2022 Digelar di Politeknik Negeri Pontianak - GenPI.co KALBAR
E-flyer Festival TIK 2022. Foto: Relawan TIK

Festival TIK ini rencananya akan dibuka secara langsung oleh Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono.

Ketua Umum Relawan TIK Indonesia Fajar Eri Dianto mengajak seluruh Relawan TIK se-Indonesia untuk bisa mengikuti Festival TIK baik secara luring maupun daring.

“Festival TIK adalah momen sakral di mana seluruh Relawan TIK Indonesia saling merefleksikan semangat, inovasi, dan inspirasi,” ujarnya.

BACA JUGA:  Universitas Katolik di Landak Diminta Terapkan Teknologi Pembelajaran

Menurutnya, Festival TIK menjadi pesta edukasi persembahan Relawan TIK bersama mitra kolaborasi bagi masyarakat yang disajikan dengan puluhan workshop tematik penunjang untuk meningkatkan kemampuan digital.

“Akan ada apresiasi bagi penggerak inspiratif Relawan TIK dari berbagai daerah, program serta produk inisiasi yang dibuat oleh Relawan TIK,” tutur Fajar.

BACA JUGA:  Lecut Semangat, Petani Muda Dorong Pengembangan Teknologi Pertanian

Selain itu, ada penghargaan kepada 7 Pemerintah Desa yang komitmen dan konsisten dalam mendorong transformasi digital di Indonesia dari level desa. (rls)

Jangan sampai ketinggalan! Kamu sudah lihat video ini ?

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya