Sambas Diganjar Penghargaan Nilai Tertinggi Aksi HAM 2022

Sambas Diganjar Penghargaan Nilai Tertinggi Aksi HAM 2022 - GenPI.co KALBAR
Bupati Sambas Satono (kiri) saat menerima penghargaan nilai tertinggi aksi HAM 2022, di Pontianak, Kamis (27/10). Foto: ANTARA/Dedi

GenPI.co Kalbar - Pemkab Sambas dinobatkan menjadi kabupaten dengan nilai tertinggi dalam capaian aksi Hak Asasi Manusia (HAM) 2022.

Penghargaan tersebut diberikan oleh Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Kalbar.

Atas nama Pemerintah Kabupaten Sambas, Bupati Sambas Satono menyampaikan terima kasih atas penghargaan tersebut.

BACA JUGA:  DPO Kasus Korupsi Pembangunan Asrama Guru di Sambas Berhasil Ditangkap

“Saya Bupati Sambas mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang diberikan kepada kami," tuturnya, di Pontianak, Kamis (27/10).

Menurutnya, penghargaan tersebut merupakan bukti dukungan pihaknya terhadap perlindungan HAM di daerah.

BACA JUGA:  Kabupaten Sambas Resmi Punya Dua Desa Baru

Berbagai masalah yang menjurus ke HAM di Kabupaten Sambas, selalu menjadi perhatian pemerintah daerah.

Satono juga meminta masyarakat untuk proaktif dalam menjalin bersinergi dalam penyelesaian masalah HAM.

BACA JUGA:  Tingkatkan Produksi, Dewan Kalbar Jaring Usulan Petani Sambas

"Pemerintah Kabupaten Sambas dengan tegas dan berkomitmen penuh dalam perlindungan HAM,” ujarnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya