Pontianak Nihil Kasus Covid, Isolasi di Rusunawa Dihentikan

Pontianak Nihil Kasus Covid, Isolasi di Rusunawa Dihentikan - GenPI.co KALBAR
Ilustrasi penurunan kasus covid-19. Foto: laporcovid19.org

GenPI.co Kalbar - Angka kasus positif covid-19 di Kota Pontianak masih kosong, berdasarkan pemeriksaan PCR.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Pontianak Sidiq Handanu mengatakan, tingkat hunian di ruang ICU rumah sakit juga masih kosong.

"Tapi untuk Bed Occupancy Rate (BOR) yang diisolasi itu hampir 10 persen," katanya di Pontianak, Selasa (19/4).

BACA JUGA:  Masjid Sediakan Vaksinasi Covid-19 Usai Salat Tarawih

Angka itu ditafsirkan bisa lebih rendah jika dinilai dari Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang berdomisili di Kota Pontianak.

Artinya, kata Sidiq, ada banyak warga dari daerah sekitar yang turut diisolasi di wilayah Kota Pontianak.

BACA JUGA:  Ingat, Vaksinasi Booster Dulu Mudik Lebaran Kemudian

Selain itu, orang yang terpapar juga bukan murni karena covid-19 saja.

“Biasanya juga ada penyakit lain," tuturnya.

BACA JUGA:  Vaksinasi Saat Ramadan Tak Membatalkan Puasa, Kata Karolin

Pelayanan Rusunawa untuk isolasi warga yang terpapar covid juga telah dihentikan mulai 1 April lalu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya