Tangkal Hoaks, BIN Kalbar: Masyarakat Harus Bijak Bermedia Sosial

Tangkal Hoaks, BIN Kalbar: Masyarakat Harus Bijak Bermedia Sosial - GenPI.co KALBAR
Kepala BIN Daerah Kalbar Brigjen (Pol) Rudi Tranggono. Foto: ANTARA/Andilala

"Keempat peran itu, yakni media sebagai sumber informasi yang kredibel, terpercaya dan berimbang, memberikan edukasi kepada masyarakat agar tidak mudah terpengaruh pada informasi bohong itu," terang Rudi Tranggono.

Selain itu, media berfungsi sebagai stabilisator jika muncul potensi konflik di masyarakat.

Fungsi lainnya, yakni sebagai salah satu benteng untuk mencegah masuknya informasi negatif, hoaks, dan provokasi yang muncul di masyarakat.

BACA JUGA:  Hoaks Biang Kerok Orang Tua Ogah Bawa Anak Imunisasi

Rudi menilai, banyak dampak negatif dari medsos yang tidak disadari oleh banyak masyarakat saat ini.

"Apalagi saat ini juga akan menghadapi generasi Z yang lahir di tahun 2010, yang baru lahir sudah mengenal internet,” ucap Rudi Tranggono.

BACA JUGA:  Pengguna Medsos Diimbau Cerdas Memilah Informasi

Artinya, diperlukan menjadi perhatian serius karena generasi tersebut lebih banyak belajar dari media sosial atau internet. (ant)

 

BACA JUGA:  Literasi Digital Jadi PR Pemda dan Awak Media Massa

Jangan lewatkan video populer ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya