GenPI.co Kalbar - Pihak kepolisian diminta segera menyelidiki penyebab kebakaran Gedung Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kapuas Hulu.
Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan (Sis) menyebutkan, untuk sementara penyebab kebakaran arus pendek listrik.
“Tetapi saya sudah koordinasi dengan Kapolres untuk segera menyelidiki penyebab kebakaran," ungkap Sis saat meninjau lokasi kebakaran, Senin (23/5).
BACA JUGA: Kantor BKPSDM Terbakar, Data Pegawai-SK CPNS Tak Selamat
Sis juga meminta agar masyarakat tidak mengeluarkan asumsi sendiri terkait penyebab kebakaran.
Tujuannya agar tidak menimbulkan persoalan baru di tengah musibah kebakaran yang terjadi.
BACA JUGA: Kapuas Hulu Targetkan 58.689 Anak Diimunisasi pada BIAN 2022
Menurutnya, gedung BKPSDM Kapuas Hulu merupakan bangunan tua dengan bahan kayu.
Maka saat terjadi arus pendek listrik, dengan cepat api membesar dan tidak mampu dikendalikan secara cepat.
BACA JUGA: Pengurangan Calon Haji, Kapuas Hulu Hanya Berangkatkan 59 Orang
Namun, gedung BKPSDM Kapuas Hulu tak tertolong, meskipun di samping gedung ada posko pemadam kebakaran.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News