Warga Kecamatan Pontianak Selatan Minta Disediakan Lahan Pemakaman

Warga Kecamatan Pontianak Selatan Minta Disediakan Lahan Pemakaman - GenPI.co KALBAR
Pembahasan Musrenbang Tingkat Kecamatan Pontianak Selatan, di Hotel Ibis Pontianak, Rabu (15/2). Foto: Prokopim

GenPI.co Kalbar - Ketua DPRD Kota Pontianak Satarudin menuturkan, di antara usulan yang diterimanya, banyak masyarakat yang meminta disediakannya lahan pemakaman umum untuk warga Kota Pontianak.

Setidaknya di setiap kecamatan terdapat satu pemakaman umum.

Hal tersebut dia sampaikan dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Pontianak Selatan, di Hotel Ibis Pontianak, Rabu (15/2).

BACA JUGA:  Selain Infrastruktur, Musrenbang Pontianak Tenggara Titik Beratkan Pembangunan SDM

"Atau kalau memang Pemkot Pontianak ingin menyediakan pemakaman umum untuk warga Kota Pontianak, mungkin bisa dicarikan di lahan yang lain," ungkapnya.

Satarudin menyebut, lahan pemakaman yang ada sudah sangat-sangat terbatas.

BACA JUGA:  Musrenbang Kelurahan Benua Melayu Darat, Libatkan Dunia Usaha Entaskan Kemiskinan

Hal itu juga patut dipikirkan supaya ke depan, jika ada warga yang meninggal dunia, tidak kesulitan untuk mencari lahan pemakaman.

"Hampir di setiap kecamatan di Kota Pontianak ini sangat dibutuhkan lahan pemakaman," terangnya.

BACA JUGA:  Komitmen Bangun Kota, Pontianak Selatan Fokus Bahas Usulan Warga

Secara umum, lanjut dia, kalau dilihat dari sisi pembangunan infrastruktur di Pontianak Selatan, dia menilai sudah cukup baik.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya