
GenPI.co Kalbar - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kubu Raya didorong untuk kembali memberlakukan mata pelajaran sejarah bagi siswa di sekolah.
Hal itu disampaikan oleh Ketua Cabang Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Kota Pontianak dan Kubu Raya DS Mattalin, seusai mengikuti upacara peringatan Hari Pahlawan di halaman kantor Bupati Kubu Raya, Kamis (10/11).
"Kami dari LVRI saat ini berupaya merangkul dan bekerja sama pihak Dinas Pendidikan dan Kebudayaan untuk kembali menghidupkan pelajaran tentang sejarah,” ujarnya.
BACA JUGA: Kenang Jasa Pahlawan, Edi-Bahasan Ziarah ke Makam HM Suwignyo dan Atmo Umar
Selain itu, perjuangan para pejuang veteran juga turut diupayakan agar diakomodir ke dalam mata pelajaran di sekolah.
Mattalin berharap, Bupati Kubu Raya bisa ikut mendukung upaya yang dilakukan pihaknya.
BACA JUGA: Norsan Bangga Dokter Rubini Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional
Dengan begitu, para generasi muda bisa lebih mengenali perjuangan pahlawan terdahulu.
Pria berusia 86 tahun itu menerangkan, apa yang disuarakan oleh pihaknya cukup beralasan.
BACA JUGA: Dokter Rubini, Tokoh Asal Kalbar Resmi Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional
Hal itu mengingat saat ini, ada banyak pelajar tidak mengetahui perjuangan para pahlawan terdahulu.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News