Jalan Bardan-Siantan Bakal Dihubungkan oleh Jembatan Garuda

Jalan Bardan-Siantan Bakal Dihubungkan oleh Jembatan Garuda - GenPI.co KALBAR
Konsep desain Jembatan Garuda yang akan menghubungkan Jalan Bardan-Terminal Siantan. Foto: Prokopim

Apalagi, kata dia, pembangunan duplikasi Jembatan Kapuas I juga dibangun. Tentunya, kemacetan yang kerap terjadi bisa terurai.

Keterlibatan pemerintah pusat seperti Kementerian PUPR, Bappenas, Kemenhub, dan Kementerian Keuangan menjadi titik awal terwujudnya jembatan tersebut.

Meski belum bisa memastikan waktu pelaksanaan pembangunan Jembatan Garuda, namun Edi mengaku proses rencana pembangunan sudah dilakukan dua bulan lalu.

BACA JUGA:  Pembangunan Infrastruktur Digenjot, Termasuk Jembatan Kapuas I

"Dan ini membutuhkan waktu yang cukup panjang, mulai dari penyiapan amdal dan lainnya," terang Edi.

Dia menyampaikan bahwa pembangunan jembatan sumber dananya berasal dari investor.

BACA JUGA:  Duplikasi Jembatan Kapuas I Dimulai Tahun Ini

Sementara pihak Pemkot Pontianak akan mempersiapkan fasilitasi, regulasi yang berkaitan dengan lahan-lahan terdampak dari pembangunan Jembatan Garuda.

Dari desain konsep jembatan yang dipaparkan, konstruksi jembatan dilengkapi kabel-kabel pancang.

BACA JUGA:  Duplikasi Jembatan Kapuas Dibarengi Pelebaran Jalan Sultan Hamid

Jembatan ini bisa dilintasi oleh kendaraan roda dua dan roda empat maupun kendaraan besar, seperti truk atau trailer.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya