Pesta Gol Atas Filipina, Indonesia Berpeluang Masuk ke Semifinal

Pesta Gol Atas Filipina, Indonesia Berpeluang Masuk ke Semifinal - GenPI.co KALBAR
SELEBRASI – Para pemain Timnas U-23 Indonesia berselebrasi usai mengalahkan Filipina dengan skor 4-0 pada laga lanjutan Grup A sepak bola putra SEA Games 2021, Jumat (13/5). Foto: ANTARA

GenPI.co Kalbar - Empat gol Indonesia dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Vietnam, Jumat (13/5) sukses membuat Timnas U-23 menghancurkan Filipina.

Skor laga lanjutan Grup A sepak bola putra SEA Games itu diciptakan oleh Muhammad Ridwan, Rizky Ridho Ramadhani, Egy Maulana Vikri, dan Marselino Ferdinan (penalti).

Hasil tersebut membuat Indonesia memimpin klasemen sementara Grup A dengan enam poin dari tiga laga.

BACA JUGA:  Dikontrak 20 Juta Euro, Coutinho Jadi Pemain Permanen Villa

Indonesia bermain dengan formasi 4-2-1-3 dengan trio Egy Maulana, Muhammad Ridwan, dan Witan Sulaeman yang menguasai laga sejak awal di lini depan.

Kemudian ada gelandang Syahrian Abimanyu, Marc Klok, dan Ricky Kambuaya yang mengendalikan permainan dan menghadirkan peluang-peluang.

BACA JUGA:  Inter Milan Sabet Gelar Juara Piala Italia 2021/22

Penyerang yang mencatatkan debutnya di SEA Games Muhammad Ridwan berhasil menciptakan gol setelah memanfaatkan umpan Egy Maulana, pada menit ke-18.

Indonesia terus meningkatkan intensitas serangan sampai mampu mendapatkan gol kedua pada menit ke-44 lewat bek Rizky Ridho Ramadhani.

BACA JUGA:  Indonesia Ungguli Timor Leste 4-1, Posisi Klasemen Belum Berubah

Usai jeda, beberapa pemain baru seperti Ilham Rio Fahmi, Marselino Ferdinan, Irfan Jauhari, dan Ronaldo Kwateh dimasukkan oleh pelatih Indonesia Shin Tae-yong.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya