Pratama Arhan dan Marselino Dipastikan Segera Gabung Timnas U-22

Pratama Arhan dan Marselino Dipastikan Segera Gabung Timnas U-22 - GenPI.co KALBAR
Pelatih Timnas U-22 Indra Sjafri saat memberi instruksi kepada para pemain pada pertandingan uji coba melawan Bhayangkara FC di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Selasa (11/4). Foto: ANTARA

GenPI.co Kalbar - Pratama Arhan dan Marselino dipastikan bakal segera bergabung dengan tim yang dipersiapkan untuk SEA Games Kamboja.

Hal tersebut disampaikan oleh pelatih Timnas U-22 Indra Sjafri setelah dia memimpin tim memainkan laga uji coba kontra Bhayangkara FC, Selasa (11/4) malam.

Sebagai informasi, saat ini Timnas U-22 masih diisi oleh 34 pemain.

BACA JUGA:  Pemain Timnas U-20 Tidak Dipanggil ke SEA Games, Kata Indra Sjafri

Namun, Indra memastikan bahwa 2 pemain yang berkarier di luar negeri, Pratama dan Marselino, bakal menyusul untuk mengikuti pemusatan latihan.

"Ya, ini sudah dipastikan nanti akan ada datang Arhan dan Marselino, dan juga pemain-pemain PSM setelah pertandingan tanggal 16 dan Persija tanggal 15,” ujarnya.

BACA JUGA:  Bela Timnas U-23, Tiga Pemain Persib Melaju ke SEA Games

“Setelah itu kita akan fokus dengan semua pemain yang kita panggil," imbuh Indra.

Timnas U-22 masih akan menjalani tiga pertandingan uji coba lagi, setelah bermain melawan Bhayangkara FC.

BACA JUGA:  Semifinal SEA Games 2021, Shin Tae-yong Optimis Kalahkan Thailand

Ketiga pertandingan tersebut, yakni 2 kali melawan Lebanon pada 14 dan 16 April, serta 1 lawan lagi yang masih belum diumumkan pada 18 April.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya