23 Pemain Ditetapkan untuk Piala Asia U-20 2023, Marselino Absen

23 Pemain Ditetapkan untuk Piala Asia U-20 2023, Marselino Absen - GenPI.co KALBAR
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong. Foto: ANTARA

GenPI.co Kalbar - Sebanyak 23 pemain ditetapkan untuk berkompetisi di Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan pada 1-18 Maret.

Nama-nama tersebut dipastikan tanpa diperkuat gelandang andalan Marselino Ferdinan.

Hal tersebut disampaikan oleh Pelatih Timnas U-20 Indonesia Shin Tae Yong yang diunggah di laman PSSI, Kamis (23/2).

BACA JUGA:  Timnas Indonesia Diyakini Bisa Maksimal di Piala Dunia U20

“Kami siap mengikuti turnamen itu dan terus memperbaiki setiap kekurangan.

Untuk Marselino, dia akan bergabung pada April saat pemusatan latihan persiapan Piala Dunia U-20 2023,” tutur pelatih asal Korea Selatan itu.

BACA JUGA:  Indonesia Dapat Izin FIFA Adakan Seremoni Piala Dunia U20, Kata Menpora

Sebagai informasi, para pemain yang dipanggil oleh Shin terdiri dari nama-nama yang langganan masuk timnas U-20.

Di antaranya ada Cahya Supriadi, Muhammad Ferarri, Arkhan Fikri, Zanadin Fariz, dan Ronaldo Joybera Kwateh.

BACA JUGA:  Persiapan Piala Dunia U20, Bali Siap Dukung Indonesia Cetak Sejarah

Ada beberapa sosok debutan, seperti Hugo Samir dan bek yang baru berusia 16 tahun Sulthan Zaky.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya