Penundaan Pertandingan Kontra Arema FC Disayangkan oleh Borneo FC

Penundaan Pertandingan Kontra Arema FC Disayangkan oleh Borneo FC - GenPI.co KALBAR
Pemain Borneo FC M Sihran (kanan) berebut bola dengan pemain PSS Sleman Bagus Nirwanto (kiri) dalam pertandingan lanjutan BRI Liga 1 di Stadion Jatidiri, Semarang pada 12 Desember 2022. Foto: ANTARA

GenPI.co Kalbar - Pertandingan kontra Arema FC pada pekan ke-18 Liga 1 Indonesia, disayangkan oleh pihak Borneo FC.

Sebagai informasi, skuad Singo Edan gagal mendapatkan stadion untuk bertanding, selama putaran kedua Liga 1 Indonesia musim ini.

Arema FC juga mendapatkan penolakan dari pihak Pemkab Bantul untuk penggunaan Stadion Sultan Agung.

BACA JUGA:  Laga Perdana Putaran Kedua Liga 1 Pertemukan Arema FC dan Borneo FC

Selain itu, Arema juga ditolak oleh Pemprov Jawa Tengah untuk penggunaan Stadion Jati Diri, Semarang.

Hal itulah yang membuat PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator Liga 1 Indonesia memutuskan untuk menunda pertandingan.

BACA JUGA:  Jelang Putaran Kedua Liga 1, Meru Kimura Dipinjam PSIS dari RANS

Asisten Manajer Borneo FC, Farid Abubakar menyayangkan hal tersebut.

"Iya kita dapat kabar tadi malam dan surat dari LIB yang menerangkan jika pertandingan pekan ke-18 harus ditunda,” tuturnya, dikutip dari situs resmi klub, Sabtu (14/1).

BACA JUGA:  Novri Setiawan Waspadai Lini Depan PSIS pada Liga 1

“Ya ini jelas merugikan kita, terutama masalah pembiayaan, karena kita sudah booking hotel dan pesawat," imbuh Farid.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya