Laos-Malaysia Berebut Posisi Pertama Grup B Piala AFF-19

Laos-Malaysia Berebut Posisi Pertama Grup B Piala AFF-19 - GenPI.co KALBAR
Pesepak bola Malaysia U-19 Muhammad Faiz Amer Runnizar (tengah) meluapkan kegembiraan usai laga melawan Kamboja U-19 dalam laga penyisihan grup Piala AFF U-19 di Stadion Madya Senayan, Jakarta, Selasa (5/7). FOTO: ANTARA

GenPI.co Kalbar - Tempat pertama untuk Grup B Piala AFF U-19 bakal diperebutkan oleh timnas U-19 Laos dan Malaysia.

Kedua tim akab bertemu pada pertandingan terakhir Grup B Piala AFF U-19 di Stadion Patriot Candrabhaga, Senin (11/7).

Saat ini, Laos menduduki peringkat pertama klasemen sementara Grup B dengan raihan 9 poin dari tiga pertandingan, sedangkan Malaysia telah mengumpulkan 7 poin.

BACA JUGA:  Jadwal Piala AFF U-19 Berbahaya bagi Pemain, Kata Shin

Pelatih Laos Hans Michael Weiss menyampaikan dia ingin timnya mengamankan posisi puncak klasemen Grup B.

"Kami berada di posisi puncak grup sekarang, kami ingin mengamankan tempat itu,” ucapnya, Sabtu (9/7).

BACA JUGA:  Optimis Masuk Semifinal Piala AFF, Hans: Kami Butuh 2 Poin Lagi

Sementara pelatih Malaysia Hassan Sazali menyebut, mencapai semifinal merupakan target dari timnya.

Laga menghadapi Laos telah dia siapkan dengan baik.

BACA JUGA:  Posisi 4 Piala AFF U-19, Shin: Indonesia Wajib Lolos Semifinal

"Kami masih menyisakan satu pertandingan menghadapi Laos, tapi kami sudah memastikan diri di semifinal," ungkap Hassan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya