Ivar Jenner dan Justin Hubner Ikut TC Timnas U-20 Indonesia di Turki

Ivar Jenner dan Justin Hubner Ikut TC Timnas U-20 Indonesia di Turki - GenPI.co KALBAR
Dua calon pemain naturalisasi Justin Hubner dan Ivar Jenner saat berada di Kantor PSSI, Jakarta. Foto: ANTARA/HO-PSSI

GenPI.co Kalbar - Pemusatan latihan (TC) Timnas U-20 Indonesia di Turki diikuti 2 calon pemain naturalisasi Ivar Jenner dan Justin Hubner, mulai Kamis (10/11).

Kedua pesepak bola keturunan Indonesia tersebut mengaku senang bisa bergabung dengan tim asuhan pelatih Shin Tae Yong.

"Saya sangat senang bisa mendapat kesempatan bermain bersama teman-teman. Saya berharap bisa membanggakan Indonesia," ucap Justin, diunggah di laman PSSI, Kamis (10/11).

BACA JUGA:  Naturalisasi Shayne Pattynama Bakal dirapatkan di Komisi X DPR RI

Begitu juga dengan Ivar yang berharap bisa membantu dan menjalin kerja sama dengan rekan-rekannya selama latihan di Turki.

"Ayo kita melakukan ini bersama-sama," tutur Ivar.

BACA JUGA:  Justin Hubner dan Ivar Jenner Jalani Wawancara dengan BIN

Sementara itu, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan berharap kedua pemain tersebut bisa bekerja keras.

Selain itu, bisa beradaptasi dengan skuad Garuda Nusantara.

BACA JUGA:  Kualitas Justin Hubner dan Ivan Jenner Sesuai Keinginan Shin, Kata PSSI

Tak lupa, pria yang akrab disapa Iwan Bule itu berpesan agar Justin dan Ivar menyerap ilmu sepak bola dari pelatih Shin Tae Yong.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya