Sowan ke PLBN Badau, KJRI Kuching: Sudah Siap Dibuka

19 Juni 2022 00:00

GenPI.co Kalbar - Pihak Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Badau, Kabupaten Kapuas Hulu tengah mempersiapkan pembukaan pintu perbatasan Indonesia-Malaysia.

Oleh sebab itu, Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) di Kuching Raden Sigit Witjaksono melakukan pengecekan dan peninjauan fasilitas ke Badau.

Di antaranya meninjau pelayanan keimigrasian, pelayanan karantina kesehatan, dan pelayanan alur keluar masuk barang antarnegara.

BACA JUGA:  Sis Sebut Warga Perbatasan di Badau Kesulitan Air Bersih

Dia menilai, PLBN Badau sudah siap dibuka karena fasilitas dan SDM sudah sangat mendukung.

“Tunggu saja kebijakan antara pemerintah Indonesia dan Malaysia," ujar Sigit, Sabtu (18/6).

BACA JUGA:  Usulkan Pasar Internasional Badau, Ana: Kami Sudah Siapkan Lahan

Saat ini, perlintasan keluar masuk orang di Kalbar, baik WNI maupun WNA sementara hanya lewat PLBN Aruk dan Entikong.

Sigit berharap dalam waktu dekat, PLBN Badau bisa melayani perlintasan orang dan barang secara normal.

BACA JUGA:  PLBN Badau Belum Dibuka, Warga Perbatasan Setia Menunggu

Hal itu mengingat fasilitas dan sumber daya manusia di PLBN Badau sudah mendukung dalam melayani perlintasan.

"Kami sangat mendukung apabila PLBN di Badau segera dibuka untuk menunjang perekonomian kedua negara," ungkap Sigit.

Kepala Imigrasi Putussibau Ali Hanafi menerangkan, selama masa pandemi covid-19, pelayanan keimigrasian di PLBN Badau hanya melayani perlintasan kedatangan WNI.

Selain itu, melayani warga yang akan melintas dalam keadaan darurat.

Artinya, selama pandemi covid-19 hingga saat ini, pelayanan dibuka secara terbatas.

"Kami tentu berharap PLBN Badau segera dibuka normal, seperti halnya Aruk dan Entikong," tutur Ali Hanafi. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Shella Angellia Rimang

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KALBAR