25 Anak di Kubu Raya Dikukuhkan Jadi Duta Bercerita

06 Juni 2022 20:00

GenPI.co Kalbar - 25 anak di Kubu Raya dikukuhkan sebagai Duta Bercerita untuk membangun karakter dan kemampuan literasi bagi anak-anak.

Pengukuhan itu sekaligus dilaksanakan bersama kegiatan lomba bercerita bagi siswa SD/MI se-Kubu Raya.

Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan menjelaskan, lomba bercerita bagian dari program Gerakan Membacakan yang dicanangkan Pemkab Kubu Raya sejak 2019.

BACA JUGA:  Kepong Bakol, 90 Ponpes di Kubu Raya Terima Perlengkapan Medis

"Gerakan Membacakan ini juga sudah kita perkuat dengan Peraturan Bupati Kubu Raya Nomor 3 Tahun 2020 tentang Gerakan Membacakan,” tuturnya, Senin (6/6).

Gerakan Membacakan merupakan gerakan inovasi literasi yang bertujuan membangun karakter dan kemampuan literasi pada peserta didik.

BACA JUGA:  Cegah Kekerasan Anak, Pemkab Kubu Raya Perkuat PATBM

Selain menumbuhkan minat baca, gerakan itu bertujuan membangun rasa percaya diri, mengembangkan dasar relasi hubungan sosial.

Termasuk juga meningkatkan kemampuan berkomunikasi pada anak.

BACA JUGA:  Kampung Baca Tansal Bantu Warga Cakap Literasi Digital

"Setelah anak-anak memiliki kemampuan membacakan dan percaya diri, maka mereka kembali diasah kemampuannya untuk bisa bercerita di depan umum,” ungkap Muda.

Hal itu untuk menumbuhkan karakter dan percaya diri anak.

Menurutnya, Gerakan Membacakan membutuhkan kemampuan untuk peserta didik agar bisa membuka relasi dan keberanian untuk lingkungan sekitar.

"Kami berharap, anak-anak Kubu Raya memiliki karakter unggul dan menjadi masa depan cerah bagi kabupaten ini," tandas Muda. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Shella Angellia Rimang

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KALBAR