Ketua Pordasi Pusat Harap Pemprov Kalbar Dukung Sarana-Prasarana Olahraga Berkuda

23 Juni 2023 02:00

GenPI.co Kalbar - Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia (Pordasi) Kalbar kembali dibentuk, setelah sempat vakum selama 5 tahun.

Edi Rusdi Kamtono diamanatkan untuk menakhodai Pordasi Kalbar sebagai Ketua Pengprov masa bakti 2023-2027.

Ketua Umum Pengurus Pusat Pordasi Triwati Marciano melantik langsung Pengprov Pordasi Kalbar, di Hotel Mercure Pontianak, Rabu (21/6) malam.

BACA JUGA:  Gaungkan Pontianak Sport City, Edi Rusdi Kamtono: Olahraga Jadi Kebutuhan Sehari-hari

Triwati Marciano mengatakan, dirinya sempat bertemu Gubernur Kalbar Sutarmidji.

Hasil pertemuan tersebut, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalbar akan mendukung sarana dan prasarana olahraga berkuda di Kalbar.

BACA JUGA:  Pontianak Wujudkan Prestasi Olahraga Menuju Sport City

"Berita baik tadi kami juga bertemu dengan Gubernur Kalbar dan beliau akan mendukung sarana dan prasarana olahraga berkuda di provinsi ini," ucapnya.

Dia menilai, Provinsi Kalbar memiliki potensi untuk mengembangkan olahraga berkuda.

BACA JUGA:  Resmi Terbentuk, Edi Rusdi Kamtono Nakhodai Pordasi Kalbar

Meski awalnya ada pemikiran bahwa kuda tidak bisa hidup di Kalbar, tetapi kenyataannya hal itu tidak terbukti.

"Mungkin dalam waktu dekat kami coba mengembangkan peternakan kuda sebagaimana dari pembicaraan dengan Gubernur, khususnya kuda-kuda tradisional yang akan dikembangkan di sini," terang Triwati.

Meski Pordasi Kalbar sempat vakum selama lebih kurang 5 tahun, tetapi dengan mulai kembali dibentuknya kepengurusan ini, dia berharap Kalbar bisa mengirimkan atletnya untuk mengikuti PON 2024 mendatang, khususnya cabang horseback archery.

"Dalam olahraga berkuda ada 4 yang dipertandingkan, yakni pacu kuda, equestrian, horseback archery, dan polo," jelas Triwati.

Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Provinsi Kalbar Windy Prihastari berharap kepada Pengprov Pordasi Kalbar yang telah dilantik dan dikukuhkan, tidak hanya memikirkan pengelolaan manajemen organisasi, namun bagaimana melakukan inovasi yang mampu menggugah dan membangun kemitraan yang luas.

"Jika kondisi ini terbangun, tentu Pengprov Pordasi Kalbar serta Pengurus kabupaten/kota akan memiliki daya saing sehingga diperhitungkan oleh kompetitor dari daerah lainnya," paparnya.

Windy juga berharap, kehadiran Pordasi dapat mendukung upaya Pemerintah Provinsi Kalbar dalam pengembangan wisata olahraga atau sport tourism.

Sport tourism seperti dua sisi mata uang yang saling keterkaitan, yang mana setiap event olahraga selalu menciptakan peluang pengembangan pariwisata dan ekonomi kreatif.

"Industri olahraga dengan industri pariwisata akan senantiasa berjalan bersama karena melibatkan masyarakat secara langsung," tandas Windy Prihastari. (rls)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Shella Angellia Rimang

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KALBAR