Wali Kota dan Ketua DPRD Kota Pontianak Nyanyi Bareng di Ngamen Amal

15 Mei 2023 22:10

GenPI.co Kalbar - Ngamen amal peduli stunting dengan menggandeng para musisi nyatanya mampu menarik sejumlah pihak untuk ikut berkontribusi membantu pemerintah dalam upaya percepatan penurunan stunting di Kota Pontianak.

Dengan donasi yang terkumpul, secara tak langsung para musisi yang terlibat ini juga ikut menjadi bapak asuh penanganan stunting.

Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono bersama Ketua DPRD Kota Pontianak Satarudin tak mau kalah dengan para musisi.

BACA JUGA:  Kota Pontianak Diharapkan Kejar Target 14 Persen Penurunan Stunting

Dalam kegiatan Ngamen Amal peduli stunting bertempat di Weng Coffee, Jalan Reformasi Kecamatan Pontianak Tenggara, Minggu malam, ia naik panggung.

Untuk kali pertama, Edi meminta pemain band mengiringinya bernyanyi lagu milik King Nassar Seperti Mati Lampu.

BACA JUGA:  Sutarmidji: Penanganan Stunting di Kalbar Harus Berdasarkan Data By Name By Address

Hentakan nada dangdut yang dimainkan sedikit koplo itu, membuat seisisi ruangan ikut bernyanyi dan berjoget ria.

Ketua DPRD Kota Pontianak yang berada di sampingnya tak mau ketinggalan.

BACA JUGA:  Tekan Stunting di Kalbar, BKKBN Berikan Bakso Ikan untuk Anak

Sesekali di bagian reff, dia ikut melantunkan lagu yang tak asing di telinga masyarakat Indonesia itu.

Tak hanya satu lagu, Wali Kota Pontianak kembali menyanyikan lagu kedua.

Kali ini lagu andalan beliau, Ku Tak Bisa miliknya Slank. Malam donasi peduli stunting pun pecah.

Pasalnya, Kepala BKKBN Kalbar Pintauli Romangasi Siregar tak mau kalah.

Dia ikut unjuk suara di panggung. Darah Muda miliknya Raja Dangdut Rhoma Irama dilantun.

Pada kegiatan tersebut, cukup ramai dihadiri oleh para remaja.

Tak pelak, situasi itu juga dimanfaatkan untuk bersosialisasi tentang pencegahan stunting sejak dini.

Pemahaman apa itu stunting hingga penyebab paparan stunting juga diberi tahu oleh para pemangku kebijakan pada pengunjung yang hadir dalam kegiatan itu.

Seusai bersosialisasi, tak lupa para petinggi mengajak masyarakat untuk ikut berdonasi dalam kegiatan yang dipandangnya sangat positif ini. (rls)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Shella Angellia Rimang

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KALBAR