Sutarmidji Sebut Pembangunan Jembatan Kapuas III Masuk Tahap DED

04 Mei 2022 07:00

GenPI.co Kalbar - Presiden Jokowi mengimbau seluruh kepala daerah harus memiliki perencanaan yang baik dan skenario yang pas dalam menghadapi situasi yang masih tidak pasti.

Presiden menyampaikan bahwa inflasi di Indonesia masih berada di angka 2,6 persen.

“Ini yang harus bersama-sama kita perbaiki dan kita pertahankan," ujarnya dalam Musrenbangnas 2022, Kamis (28/4).

BACA JUGA:  Kemacetan di Jembatan Kapuas II-Simpang Desa Kapur Makin Parah

Menurut Jokowi, di tengah situasi yang penuh gejolak ini, patut disyukuri karena perkembangan perekonomian negara menunjukkan tren yang positif, surplus perdagangan juga positif.

Berdasarkan data Februari 2022, sebesar Rp 3,82 miliar, Maret sebesar Rp 4,5 miliar, surplusnya sangat baik.

“Pertumbuhan kredit di bulan Februari 2022 di angka 6,33, naik dari bulan Januari sebesar 5,79. Ini juga menunjukkan tren yang baik," jelas Jokowi.

BACA JUGA:  Desakan Percepat Pembangunan Jembatan Paralel Kapuas I Merebak

Sementara itu, Gubernur Kalbar Sutarmidji menjelaskan bahwa berbagai usulan pembangunan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat sudah disampaikan ke pemerintah pusat.

Beberapa usulan, seperti pembangunan Jembatan Kapuas III sudah memasuki tahap proses Detail Engineering Design (DED).

BACA JUGA:  Duplikasi Jembatan Kapuas Dibarengi Pelebaran Jalan Sultan Hamid

"Ini acara Musrenbangnas. Insyaallah, DED Jembatan Kapuas III tahun ini bisa segera terealisasi," ungkapnya.

Pemprov Kalbar juga sudah mengefektifkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) untuk meningkatkan pendapatan dengan perencanaan yang terinci sebagaimana yang diamanatkan Presiden.

Berdasarkan amanat tersebut, baik sektor perpajakan maupun perencanaan, harus matang supaya hasilnya sesuai dengan tujuan.

“Karena berdasarkan arahan Presiden, defisit anggaran tahun 2023 sudah kembali maksimal sebesar 3 persen,” tutur Sutarmidji.

Tentunya, kata dia, akan berpengaruh terhadap keuangan negara. (kalbarprov)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Shella Angellia Rimang

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KALBAR