HFX Esport Juarai Turnamen Mobile Legends Piala Kapolresta Pontianak

29 November 2022 00:00

GenPI.co Kalbar - HFX Esport resmi menjadi juara Turnamen Mobile Legends Piala Kapolresta Pontianak yang berlangsung di Weng Coffee Signature Jalan Reformasi Pontianak, Minggu (27/11) malam.

Mereka sukses mengalahkan Paradox Esport yang merupakan pemenang Piala Sultan Pontianak di babak grand final dengan skor 3-2.

HFX menurunkan kekuatan penuh di Piala Kapolresta. Roster mereka terdiri dari Riandy, Ricardo, Daniel, H444WK, dan Vincent.

BACA JUGA:  Menang Dramatis, HCX Juarai Mobile Legend Piala Gubernur Kalbar

Demikian halnya Paradox yang menurunkan kekuatan penuh. Roster mereka terdiri dari Brandt, Bahamut, Dyx0n, Meydaa, dan Amirz.

Kemenangan HFX sebenarnya sudah tercium sejak gim pertama.

BACA JUGA:  Paradox Esport Melaju ke Grand Final Mobile Legends Piala Kapolresta Pontianak

Pasalnya, mereka mampu menguasai jalannya pertandingan.

HFX hanya butuh waktu 14 menit dengan total poin kill 14-12. Dengan demikian, skor pertandingan menjadi 1-1.

BACA JUGA:  ESJ Gelar Turnamen Mobile Legends Piala Kapolresta Pontianak

Masuk ke gim kedua, jalannya pertandingan tak terlalu berbeda dari sebelumnya.

Bahkan, HFX hanya perlu waktu 11 menit menumbangkan Paradox dengan total poin kill 12-5, sehingga skor pun menjadi 2-1 atas keunggulan HFX.

Masuk ke gim ketiga, Paradox tak mau merelakan gelar juara begitu saja ke HFX.

Mereka memberikan perlawanan sengit. Epic comeback pun terjadi.

Paradox berhasil menang dengan total poin kill 15-7, sehingga skor pun menjadi 2-2.

Di game penentuan, HFX berhasil menundukan Paradox hanya perlu waktu 13.15.

Akhirnya, HFX mampu mengunci gelar juara usai menang dengan poin kill 4-1.

Paradox dan HFX sebelumnya sempat bertemu di ajang ini pada partai 8 besar untuk memperebutkan tiket final.

Namun, kemenangan berhasil diraih Paradox dan otomatis melaju ke semifinal, sementara HFX harus rela turun ke lower bracket.

Diketahui, HFX merupakan pemenang dari lower bracket di ajang tersebut.

Sementara itu, Paradox merupakan pemenang dari upper bracket dan berhak atas satu poin kemenangan di partai final.

Ketua Panitia Turnamen MLBB Piala Kapolresta Pontianak Hendra Cipta mengatakan, partai final menggunakan sistem best of 5.

“Alhamdulillah, turnamen telah selesai dilaksanakan. Saya atas nama Esport Journalist Pontianak mengucapkan selamat kepada para juara,” ucapnya.

Menurut pria yang akrab disapa Anglink itu, pada ajang ini pihaknya menggunakan sistem eliminasi ganda (double elimination).

Para peserta yang kalah di awal, memiliki satu kesempatan (lagi) untuk membuktikan diri.

“Ini kami lakukan untuk memberikan warna di setiap turnamen yang kita laksanakan agar tidak monoton,” tutur Hendra.

Dia berharap, melalui sistem tersebut, turnamen kali ini tidak hanya didominasi oleh tim-tim yang telah mapan.

“Kami ingin memunculkan adanya regenerasi pemain atau tim Mobile Legends di Kota Pontianak,” tandas Hendra Cipta. (rls)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Shella Angellia Rimang

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KALBAR