Sambas Bakal Punya Masjid 1001 Kubah, Bisa Tampung 85 Ribu Orang

29 September 2022 19:00

GenPI.co Kalbar - Pembangunan Masjid Agung 1001 Kubah di Kabupaten Sambas terus mendapatkan dukungan dan wakaf donatur.

Hal itulah yang menjadi motivasi panitia dan yayasan untuk mewujudkan masjid kebanggaan masyarakat Sambas.

"Bersyukur saat ini dukungan sekaligus wakaf untuk Masjid Agung 1001 Kubah terus mengalir dari berbagai elemen dan daerah,” tutur Ketua Yayasan Sambas Raya Madani Misni Safari di Sambas, Kamis (29/9).

BACA JUGA:  Masjid Agung Singkawang Ditargetkan Selesai Desember 2022

Menurutnya, masjid akan dibangun di atas lahan 114 hektare di Desa Saing Rambi, dengan panjang masjid 477 meter dan lebar 377 meter.

Masjid tersebut terdiri tiga lantai. Sementara untuk kubahnya, bakal ada 1.001 kubah, sesuai dengan Namanya.
Daya tampung masjid tersebut bisa mencapai 85 ribu.

BACA JUGA:  Hargai Perbedaan, Masjid-Pura di Kubu Raya Dibangun Berdekatan

"Untuk saat ini, kami dalam proses pembebasan lahan. Dari donatur yang komitmen bebaskan lahan sudah sekitar 17 hektare,” terang Misni Safari.

Namun, yang dibebaskan seluas 3 hektare.

Saat ini, dana masuk per bulan rata-rata Rp 100 juta dari masyarakat.

BACA JUGA:  Masjid Jadi Pusat Pertumbuhan Ekonomi dan Pendidikan di Pontianak

“Untuk menjaring donasi, semua langkah dijalankan melalui media sosial, media, dan pertemuan melalui sosialisi," ungkapnya Safari.

Pihaknya juga telah membentuk panitia koordinator di setiap kecamatan dan sudah ada 17 kecamatan.

Dengan begitu, panitia kabupaten tidak kewalahan dan proses pembangunan lebih cepat.

"Kami juga membentuk koordinator daerah yakni yang sudah dibentuk kabupaten seperti Mempawah, Bengkayang, Kubu Raya, dan Kota Pontianak,” kata Safari.

Bahkan, pihaknya menargetkan akan ada koordinator untuk luar negeri.

Pihaknya sudah memiliki QRIS, nomor rekening panitia pembangunan, dan aplikasi Masjid 1001 Kubah di play store untuk memudahkan masyarakat berdonasi.

"Setiap yang mendonasikan, kami memberikan sertifikat sebagai ganti kwitansi sekaligus apresiasi panitia terhadap donatur yang bersama bergotong royong mewujudkan hadirnya masjid kebanggaan bersama ini," tandas Misni Safari. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Shella Angellia Rimang

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KALBAR