Dihantam Puting Beliung, 7 Rumah Warga Sambus Rusak Parah

22 Agustus 2022 22:00

GenPI.co Kalbar - Sebanyak tujuh unit rumah warga Desa Sambus, Kecamatan Putussibau Utara, Kabupaten Kapuas Hulu, rusak parah akibat puting beliung.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kapuas Hulu Gunawan menuturkan, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

“Namun, rumah penduduk dan kandang ternak warga Sambus mengalami kerusakan akibat angin puting beliung," ujarnya, di Putussibau, Senin (22/8).

BACA JUGA:  BPBD: 13.335 Warga Kapuas Hulu Terdampak Banjir

Diketahui, angin disertai hujan deras dan petir itu terjadi dengan durasi kurang lebih satu jam pada Minggu (21/8) malam.

Akibat angin puting beliung itu, atap rumah warga terhantam pohon di bagian dapur, sedangkan atap di bagian ruang tamu bocor terhempas ranting pohon.

BACA JUGA:  Angin Puting Beliung Rawan Terjadi di Kubu Raya, Kata BPBD

Ada satu rumah miring akibat terdorong tiang listrik yang tertimpa pohon.

Tim BPBD Kapuas Hulu sudah terjun ke lokasi kejadian di Desa Sambus dan menyelesaikan pukul 14. 30 WIB.

BACA JUGA:  BPBD: Kapuas Hulu Siaga Darurat Kabut Asap Akibat Karhutla

Tak hanya BPBD, masyarakat setempat juga ikut bergotong royong memperbaiki rumah warga yang rusak.

Mereka memotong kayu yang tumbang karena diterpa angin.

Menurut Gunawan, saat ini kondisi cuaca di Kapuas Hulu memang cukup ekstrem.

Pasalnya, selain rawan bencana banjir, Bumi Uncak Kapuas jugan rawa angin puting beliung dan tanah longsor.

Oleh sebab itu, masyarakat di kabupaten tersebut diminta untuk selalu mewaspadai kemungkinan terjadinya bencana alam. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Shella Angellia Rimang

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KALBAR