Duh, Kabupaten Sintang Kekurangan Banyak Tenaga Pendidik

01 Agustus 2022 04:00

GenPI.co Kalbar - Anggota DPRD Kabupaten Sintang Senen Maryono mengungkapkan bahwa Kabupaten Sintang masih kekurangan banyak guru.

Oleh sebab itu, dia meminta pemerintah bisa melakukan rekrutmen guru setiap tahun untuk memenuhi kebutuhan di Kabupaten Sintang.

“Banyaknya tenaga pendidik yang purnatugas atau pensin menjadi salah satu sebab kekurangan guru di daerah ini,” kata Senen, Sabtu (30/7).

BACA JUGA:  Kekurangan SDM, Pemda Gotong Royong Selamatkan Tenaga Honorer

Menurutnya, kekurangan tenaga pendidik merupakan masalah serius dunia pendidikan.

Saat ini, salah satu langkah yang bisa dilakukan Pemkab Sintang untuk mengatasi kekurangan guru, yakni dengan mengusulkan pengangkatan guru baru setiap tahun.

BACA JUGA:  DPRD Sintang: Tenaga Honorer Ditiadakan, Harus Ada Kebijakan Lain

“Jadi pengangkatan guru PPPK sangat penting untuk memenuhi kekurangan tenaga guru termasuk juga di Kabupaten Sintang,” ungkap Senen.

Dia menilai, formasi pengangkatan harus menjadi prioritas.

BACA JUGA:  Guru PPPK Masuk, 1 Tenaga Honorer di Ketapang Diberhentikan

Wakil Ketua Komisi C DPRD Sintang itu juga berharap, kebijakan penghapusan honorer oleh pemerintah paling lambat tahun 2023 tidak menyasar pada guru honorer.

Pasalnya, Kabupaten Sintang kekurangan guru dan keberadaan guru honorer masih dibutuhkan.

Sebagai informasi, berdasarkan pengumuman pemerintah, penghapusan tenaga kerja honorer tertera dalam Surat MenPAN-RB yang ditandatangani oleh Tjahjo Kumolo pada 31 Mei 2022.

Surat yang ditujukan kepada Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) itu, mengatur tentang Status Kepegawaian di Lingkungan Instansi Pemerintah Pusat dan Pemda.

“Andai kata ada pemberhentian tenaga honorer, kami sih berharap tidaklah,” ucapnya.

“Kalau tidak mengangkat tambahan guru honorer masih memungkinkan. Namun, jika memberhentikan guru yang berstatus honorer, kasihan juga,” tandas Senen. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Shella Angellia Rimang

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KALBAR