Jalan Pelosok Silat Hulu Dibangun dengan Dana Rp 19,9 Miliar

25 Juli 2022 00:00

GenPI.co Kalbar - Peningkatan ruas jalan Seberu-Nanga Lungu, daerah pelosok menghubungkan Kecamatan Silat Hulu dan Silat Hilir, Kabupaten Kapuas Hulu sudah dimulai.

Pemkab menganggarkan sekitar Rp 19, 9 miliar dari APBD Kapuas Hulu tahun anggaran 2022 untuk pembangunan jalan tersebut.

Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan (Sis) meminta masyarakat di dua kecamatan mendukung peningkatan ruas jalan Seberu-Nanga Lungu.

“Agar pembangunan bisa berjalan lancar dan mendatangkan manfaat bagi masyarakat," ujarnya, Minggu (24/7).

BACA JUGA:  Jalan Ketungau Rusak Parah, Perusahaan Diminta Bantu Perbaiki

Diketahui, ruas jalan Seberu-Nanga Lungu masuk dalam jalan desa dengan panjang 35,2 km yang menghubungkan beberapa desa di Kecamatan Silat Hilir dan Silat Hulu.

Menurut Sis, akses jalan tersebut sangat penting bagi masyarakat yang ada di Kecamatan Silat Hulu.

BACA JUGA:  Sis Sebut Jalan Simpang Silat Mulai Dibangun Tahun Ini

Terutama sebagai akses untuk pertumbuhan perekonomian masyarakat.

Sis menuturkan, pembangunan infrastruktur di Kapuas Hulu menjadi salah satu prioritas pemerintah daerah.

BACA JUGA:  Jalan Silat Hilir Diprioritaskan, Anggaran Capai Rp 14,9 Miliar

Pembangunan dilakukan secara bertahap hingga ke daerah pelosok yang cukup luas.

"Sesuai visi dan misi selaku kepala daerah, kami ingin membangun Kapuas Hulu mulai dari pinggiran, tentunya melihat skala prioritas dan bertahap,” ungkap Sis.

Keterbatasan anggaran daerah yang membuat pembangunan tidak bisa dilakukan sekaligus dalam waktu bersamaan.

Fransiskus Diaan juga menyebutkan, ada 146 ruas jalan kabupaten di wilayah Kapuas Hulu yang menjadi kewenangan pemerintah daerah lewat Dinas PUPR.

Diketahui, total ruas jalan tersebut sepanjang 1.106.148 km.

Sementara untuk ruas jalan desa ada 124 dengan total panjang jalan 878.979 km. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Shella Angellia Rimang

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KALBAR