Kenali Tanda Hubungan Kamu dan Pasangan dalam Bahaya, Bisa Berakhir Perpisahan

17 Februari 2023 21:00

GenPI.co Kalbar - Hubungan tidak selamanya akan diisi dengan keromantisan dan kebahagiaan.

Ada waktunya kamu dan pasangan mengalami pasang surut romantisme dalam hubungan dan itu biasa terjadi.

Oleh sebab itu, kamu dan pasangan perlu membicarakan dari hati ke hati langkah-langkah untuk menghidupkan kembali hubungan romantis.

BACA JUGA:  3 Tanda Kamu Berada dalam Hubungan Toxic, Sadari dan Waspadalah

Meski demikian, kamu juga harus mewaspadai tanda-tanda hubungan yang mengalami kemunduran.

Nah, berikut ini beberapa tanda jika hubungan kamu dan pasangan berada dalam bahaya, yang bisa berakhir dengan perpisahan.

Menghindar

BACA JUGA:  Kenali Tanda-tanda Pasangan yang Sedang Selingkuh

Bisa dipastikan ada sesuatu yang terjadi jika pasangan menepis kekhawatiran kamu atau merespons dengan mengangkat bahu.

Bisa jadi, intuisi kamu benar, namun dia tidak mau membahasnya.

BACA JUGA:  Kenali Tanda Pasangan Ogah Berkomitmen, Pikirkan Baik-baik

Jika sudah begitu, kemungkinan besar perpisahan akan segera terjadi, jika hal serupa makin lama berlangsung.

Jarak emosional

Jarak emosional yang dimaksudkan, yakni pasanganmu yang awalnya asyik dan perhatian, tiba-tiba ingin meminta waktu untuk sendiri.

Ditambah lagi jika dia berbicara lebih sedikit atau tampak cuek.

Kondisi tersebut menyebabkan perasaan gembira, spontanitas, dan kesenangan hilang dari hubungan kamu dan pasangan.

Butuh ruang privasi

Ada 1 lagi tanda jika hubunganmu dalam bahaya, yakni pasangan yang tiba-tiba membutuhkan ruang privasi tanpa ada alasan jelas.

Hal tersebut tentu sangat meresahkan.

Pasalnya, kamu tidak memahami keputusan yang dia ambil. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Shella Angellia Rimang

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KALBAR