Komitmen Majukan Pendidikan, Satono: Pintunya Adalah Guru

Komitmen Majukan Pendidikan, Satono: Pintunya Adalah Guru - GenPI.co KALBAR
MENYALAMI - Bupati Sambas Satono membuka Lokakarya Orientasi Pendidikan Guru Penggerak angkatan V, di Hotel Pantura Jaya, Kabupaten Sambas, Senin (23/5). Foto: ANTARA/Imbran

GenPI.co Kalbar - 50 peserta program guru penggerak angkatan ke-5 di Kabupaten Sambas diharapkan menjadi motor dalam memajukan Pendidikan.

Menurut Bupati Sambas Satono, hal itu untuk mendukung visi Sambas Berkemajuan.

"Saya ucapkan selamat kepada 50 peserta pendidikan guru penggerak angkatan ke-5 ini,” ucapnya, Senin (23/5).

BACA JUGA:  Masyarakat Sambas Luapkan Rindu Lewat Tumpahan Salok

Satono mengatakan, kesempatan tersebut merupakan anugerah sebab tidak semua guru, sekolah, dan daerah bisa ikut program guru penggerak.

“Mudah-mudahan guru yang ikut, bisa memanfaatkan waktunya sebaik mungkin dan bisa andil maksimal ke depan dalam memajukan pendidikan daerah ini," tuturnya.

BACA JUGA:  Dai Negeri Jiran Hadiri Silaturahmi Dewan Dakwah di Sambas

Pendidikan, kata Satono, merupakan salah satu sektor vital yang mempengaruhi Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di Kabupaten Sambas.

Oleh sebab itu, dia konsisten untuk mendukung program pendidikan yang berkemajuan di Kabupaten Sambas.

BACA JUGA:  Membanggakan, Perempuan Sambas Terima Penghargaan OASE-KIM

"Bidang pendidikan tidak boleh luput dari perhatian pemerintah," ucapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya