Populer di Media Online, Pemkot Magelang Studi Tiru ke Pontianak

Populer di Media Online, Pemkot Magelang Studi Tiru ke Pontianak - GenPI.co KALBAR
Foto bersama jajaran Pemkot Pontianak dan Pemkot Magelang beserta awak media, Selasa (31/1). Foto: Prokopim

GenPI.co Kalbar - Nama Kota Pontianak sudah sangat dikenal hingga luar Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), salah satunya Kota Magelang.

Jajaran Pemerintah Kota (Pemkot) Magelang bersama para wartawan media cetak dan elektronik melakukan kunjungan ke Pontianak untuk studi tiru sekaligus bertukar informasi dengan Pemkot Pontianak.

Wakil Wali Kota Magelang M Mansyur mengungkapkan nama Kota Pontianak sangat dikenal di Magelang dengan berbagai kekhasannya seperti Sungai Kapuas, Tugu Khatulistiwa, dan kulinernya.

BACA JUGA:  Berada di Peringkat 6, Pemkot Magelang Gelar Studi Tiru Toleransi ke Kota Singkawang

"Lebih-lebih berita-berita yang ada di media massa tersebar luas hingga Pontianak cukup dikenal di wilayah Magelang," ujarnya usai melakukan pertemuan dengan Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono, di Ruang VIP Kantor Wali Kota, Selasa (31/1).

Menurutnya, kedatangan Pemkot Magelang beserta awak media ke Kota Pontianak dalam rangka tukar-menukar informasi atau studi tiru terkait strategi Pemkot Pontianak dalam memanajemen hingga mem-blow up berita-berita, terutama di media online.

BACA JUGA:  Bahasan Sebut Kota Pontianak Pegang Peran Penting Majukan Kalbar

"Sehingga kedatangan kami ke sini juga memboyong rekan-rekan media dari Magelang," ungkap Mansyur.

Kuliner khas Pontianak juga sudah dicicipi oleh Wakil Wali Kota Magelang.

BACA JUGA:  USAID Gandeng Bappenas Dukung Program IUWASH Tangguh di Kota Pontianak

Meski belum begitu banyak kuliner yang dinikmati, namun baginya kuliner di Kota Pontianak begitu nikmat rasanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya