Edi: Inisiatif dan Kedewasaan Masyarakat Tentukan Situasi Covid-19 di Pontianak

Edi: Inisiatif dan Kedewasaan Masyarakat Tentukan Situasi Covid-19 di Pontianak - GenPI.co KALBAR
Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono mengikuti rapat koordinasi bersama pemerintah pusat terkait pencabutan PPKM, Senin (2/1). Foto: Kominfo

GenPI.co Kalbar - Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menyebut, inisiatif masyarakat menentukan situasi Covid-19 di Pontianak.

Begitu juga dengan kedewasaan yang telah dimiliki warga selama menghadapi pandemi, dinilainya akan berpengaruh.

Hal itu disampaikan Edi seusai rapat koordinasi bersama pemerintah pusat terkait pencabutan PPKM melalui Zoom Meeting, di Ruang Pontive Center, Senin (2/1).

BACA JUGA:  PPKM Resmi Dicabut, Edi Imbau Warga Lanjutkan Kebiasaan Hidup Sehat

Menurutnya, meski penggunaan masker hanya pada tempat dan kondisi tertentu, namun masyarakat bisa menyesuaikan kapan dan di mana mengenakan masker.

“Masyarakat sekarang sudah cerdas, kalau ada keramaian atau tidak enak badan, mereka otomatis akan mengenakan masker. Pulang ke rumah cuci tangan,” tuturnya.

BACA JUGA:  Soal Rencana Pencabutan Status PPKM, Edi: Angin Segar Bagi Perekonomian

Edi mengatakan bahwa kaitan masker ini tidak hanya dengan Covid-19, tetapi bisa juga dengan penyakit lain.

“Bagi yang ingin tetap mengenakan masker, silakan saja,” imbuhnya.

BACA JUGA:  Vaksinasi Covid-19 Digelar di Klinik Polres dan Singkawang Grand Mall

Edi juga menjelaskan soal angka pencapaian vaksinasi Kota Pontianak.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya