Yusran: Perempuan Kubu Raya Sangat Membantu Atasi Masalah Sosial

Yusran: Perempuan Kubu Raya Sangat Membantu Atasi Masalah Sosial - GenPI.co KALBAR
Sekda Kabupaten Kubu Raya Yusran Anizam saat menghadiri Peringatan Hari Ibu (PHI) ke-94 di Aula Praja Utama Kantor Bupati Kubu Raya, Kamis (16/12). Foto: kuburayakab.go.id

GenPI.co Kalbar - Kiprah kaum perempuan di Kabupaten Kubu Raya diapresiasi oleh pemka setempat karena dinilai sangat membantu peran pemerintah mengatasi masalah sosial.

Hal itu disampaikan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kubu Raya Yusran Anizam saat menghadiri Peringatan Hari Ibu (PHI) ke-94 di Aula Praja Utama Kantor Bupati Kubu Raya, Kamis (16/12).

Menurutnya, peran perempuan sangat signifikan dalam membantu kerja pemerintah, khususnya saat mengatasi berbagai persoalan sosial di masyarakat.

BACA JUGA:  Bawaslu: Peran Perempuan Diperlukan dalam Pemilu 2024

“Melihat perkembangan di Kubu Raya dengan implementasi dari kerja sama kepung bakul, dukungan dari kaum perempuan ini membuahkan hasil yang sangat bagus,” tuturnya.

Terutama, lanjut Yusran, jika dibandingkan dengan beberapa daerah lainnya di Kalimantan Barat.

BACA JUGA:  Dinilai Lebih Peka, Perempuan Dilibatkan Cegah Paham Radikal

“Aktivitas peran kaum perempuan di Kubu Raya sangat kelihatan sekali,” imbuhnya.

Yusran menyebut, setidaknya ada 26 jenis permasalahan sosial yang harus ditangani oleh pemerintah daerah.

BACA JUGA:  Wujudkan Kesetaraan, Hilaria: Perempuan Penting dalam Pembangunan

Sebagian di antaranya terkait dengan peran kaum perempuan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya