Hadir di Penutupan Festival Danau Sentarum, Daud Yordan Sampaikan Salam Menparekraf

Hadir di Penutupan Festival Danau Sentarum, Daud Yordan Sampaikan Salam Menparekraf - GenPI.co KALBAR
Daud Yordan tampil dipanggung hiburan rakyat pada malam penutupan Festival Danau Sentarum, Minggu (4/12) malam. Foto: ANTARA

GenPI.co Kalbar - Daud Yordan, petinju profesional Indonesia menyampaikan salam dari Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno kepada masyarakat Kapuas Hulu.

Hal tersebut dia sampaikan saat penutupan Festival Danau Sentarum di Lanjak, perbatasan Indonesia-Malaysia, Kabupaten Kapuas Hulu pada Minggu (4/12) malam.

"Saya sampaikan kemeriahan Festival Danau Sentarum kepada Pak Sandiaga Uno dan beliau titip salam untuk masyarakat Kapuas Hulu," tutur Daud Yordan.

BACA JUGA:  Sis Sebut Festival Danau Sentarum Bangkitkan Produk UMKM

Petinju asal Kabupaten Kayong Utara itu mengaku takjub atas keindahan panorama wisata alam Kabupaten Kapuas Hulu.

Daud sendiri yang datang untuk memenuhi undangan menghadiri penutupan Festival Danau Sentarum, merasa bangga dengan kekayaan alam dan budaya Kapuas Hulu.

BACA JUGA:  Pemprov Sebut Danau Sentarum Kebanggaan Masyarakat Kalbar

Diketahui, Festival Danau Sentarum merupakan ajang promosi potensi wisata alam Danau Sentarum dan seni budaya Kapuas Hulu yang merupakan agenda tahunan Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu.

Sebagai informasi, Festival Danau Sentarum 2022 telah dilaksanakan pada 1-4 Desember 2022, di Lanjak, Kecamatan Batang Lupar, Kabupaten Kapuas Hulu.

BACA JUGA:  Kemenparekraf Sebut Festival Danau Sentarum Tumbuhkan Ekonomi Wisata

Petinju kelas dunia asal Kalbar itu menilai, potensi wisata tersebut harus terus dikembangkan dan dipromosikan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya