Jual 66,8 Kg Sisik Tenggiling, Jumadi Divonis 9 Bulan Penjara

Jual 66,8 Kg Sisik Tenggiling, Jumadi Divonis 9 Bulan Penjara - GenPI.co KALBAR
Petugas menunjukkan sisik tenggiling yang diperjualbelikan secara tidak sah. FOTO: ANTARA/Iggoy el Fitra

GenPI.co Kalbar - Jumadi divonis penjara sembilan bulan oleh majelis hakim PN Pontianak akibat menjual 66,8 kilogram sisik tenggiling (Manis javanica syn Paramanis javanica).

Ketua Majelis Hakim Joko Waluyo mengatakan, terdakwa Jumadi telah terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana memperniagakan bagian satwa yang dilindungi.

“Sebagaimana diatur dan diancam pidana dalam pasal 40 ayat (2) juncto pasal 21 ayat (2) huruf d UU Nomor 5/1990," ujarnya, Selasa (28/6).

BACA JUGA:  Bangun Waterfront, Puluhan PKL Direlokasi ke Pasar Raya Sintang

UU tersebut tentang Konservasi Sumber Daya Alam Hayati dan Ekosistemnya dalam Surat Dakwaan.

Majelis Hakim PN Pontianak menjatuhkan pidana terhadap terdakwa Jumadi Bin Untung dengan pidana penjara selama sembilan bulan dan denda Rp 5 juta.

BACA JUGA:  Soal Budi Daya Ikan, Ronny: Sintang Harus Contoh Kapuas Hulu

Jika denda tersebut tidak dibayar, akan diganti dengan pidana kurungan selama satu bulan kurungan.

Pada sidang pembacaan surat tuntutan sebelumnya, JPU Muhammad Tohe menuntut terdakwa Jumadi dengan pidana 12 bulan penjara dan pidana denda Rp5 juta.

BACA JUGA:  Pulihkan Lingkungan, Gapki Ikut Tanam 1.100 Pohon di Sintang

Terdakwa ditahan dan diperiksa tim Subdit 4 Ditreskrimsus Polda Kalbar usai tertangkap tangan membawa sisik tenggiling 66,8 kilogram dari Kabupaten Sintang pada 23 Februari 2022.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya