
GenPI.co Kalbar - Kasus video syur yang pernah menjerat Luna Maya bersama mantan kekasihnya, Ariel NOAH pada 2010 masih terngiang oleh sang artis.
Ia mengungkapkan, hingga saat ini masih kerap mendapat hujatan bahkan cibiran terkait kasus tersebut.
“Sampai sekarang juga masih di-bully,” ujar Luna Maya, saat menjadi bintang tamu di YouTube MAIA ALELDUL TV pada 7 Agustus 2022.
BACA JUGA: Soal Hubungan Dul dan Tissa, Maia Estianty Akui Siap Jadi Nenek
Namun, Luna menyebut bahwa dirinya sudah bisa lebih menerima komentar pedas dari masyarakat.
“Dulu kalau di-bully kayak nggak terima gitu, gue salah apa ya,” tuturnya.
BACA JUGA: Maia Estianty Buka Suara Soal Al Ghazali-Alyssa Daguise Putus
Walau demikian, perempuan 38 tahun itu menyadari bahwa hal yang pernah dilakukannya merupakan suatu kesalahan besar.
“Gue dulu bodoh, nggak ngerti apa-apa,” ungkap Luna Maya.
BACA JUGA: Angkat Bicara Soal Kasus Sang Manajer, BCL: Terus Berdoa Ya
Saat ini, dia mengaku mendapatkan banyak pelajaran dari kesalahan tersebut.
Artikel ini sudah tayang di Jujur-jujuran Soal Kasus Video Syur, Luna Maya: Gue Dulu Bodoh
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News