Piala Kades, Warga Tumpah Ruah Saksikan Lomba Sampan Bidar

16 Mei 2022 02:00

GenPI.co Kalbar - Lomba Sampan Bidar digelar di Sungai Sekadau, Desa Mungguk, Kabupaten Sekadau, sejak Sabtu sampai Minggu (15/5).

Total ada 57 tim sampan bidar dalam ajang perebutan Piala Kades Mungguk.

Uniknya, Piala Kades ini diikuti peserta antarkabupaten, di antaranya Kabupaten Sekadau, Sanggau, Sintang, Kapuas Hulu, dan Mempawah.

BACA JUGA:  Bangka Belitung Laut Unggulkan Kampong Pokok Telok

Kapolres Sekadau Tri Panungko mengungkapkan bahwa Polres Sekadau menurunkan 80 personel untuk mengamankan perlombaan.

"Kami telah melakukan plotting personel, hadir langsung di tengah kegiatan masyarakat guna menciptakan rasa aman dan tertib," ujarnya.

BACA JUGA:  Pesona Air Terjun Riam Macan, Ada Patung Bunda Maria di Baliknya

Diketahui, perlombaan sampan bidar dilaksanakan selama dua hari.

Menurut Tri, pengaturan jalan di sekitar lokasi juga telah dilakukan untuk membantu kelancaran dan ketertiban.

BACA JUGA:  Danau Biru Singkawang, Spot Fotografi Hits di Medsos

Mengingat, ramainya pengunjung yang hadir menyaksikan.

Lomba sampan bidar juga diikuti peserta dari luar Kabupaten Sekadau.

“Tentunya ada kerawanan kamtibmas yang perlu kami antisipasi melalui pengamanan sejak Sabtu sampai dengan Minggu," ungkap Tri.

Pada final perlombaan, tim Kedamin Jaya dari Kapuas Hulu keluar sebagai juara I.

Kemudian Manang Kurnia dari desa Sungai Ringin juara II, Gegah Buana dari desa Mungguk juara III, dan Macan Kapuas dari desa Seraras meraih juara IV. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Shella Angellia Rimang

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KALBAR