Daftar 5 Universitas di Kalbar yang Masuk Kampus Terpopuler di Indonesia

15 Agustus 2022 19:00

GenPI.co Kalbar - Ada 5 universitas di Kalbar yang masuk dalam universitas paling populer versi uniRank.

Nama-nama universitas yang masuk dalam daftar diterbitkan berdasarkan Peringkat Universitas Indonesia 2022 dari 582 institusi pendidikan tinggi Indonesia yang memenuhi kriteria seleksi uniRank.

Adapun kriteria seleksi, di antaranya dilisensikan atau diakreditasi oleh organisasi terkait pendidikan tinggi Indonesia yang sesuai.

BACA JUGA:  PPM Polnep Teknik Elektro Terangi Panti Asuhan Putri Nurul Amal

Selanjutnya, menawarkan setidaknya gelar sarjana 4 tahun (gelar sarjana) atau gelar pascasarjana (gelar master atau doktoral).

Berikut ini 5 univeritas di Kalbar yang masuk dalam universitas paling populer versi uniRank.

Univeritas Tanjungpura

BACA JUGA:  Untan Optimis Terpilih Jadi Tuan Rumah KKN Kebangsaan 2023

Universitas Tanjungpura (Untan) yang berada di Kota Pontianak ini termasuk salah satu kampus terbesar dan paling populer di Kalbar.

Universitas yang berdiri pada 1963 ini menempati urutan ke-70 dari 582 institusi pendidikan.

Universitas Muhammadiyah Pontianak

BACA JUGA:  Keluarga Mahasiswa KKM Untan Terima Jaminan Kematian

Universitas yang berdiri pada 1990 ini berada tidak jauh dari Universitas Tanjungpura.

Universitas Muhammadiyah Pontianak (UMP) menempati urutan ke-254.

Universitas Panca Bhakti

Universitas yang dikenal dengan nama UPB ini berdiri pada 1979 dan berada di Kota Pontianak.

Kampus yang terletak di tepian Sungai Kapuas ini, Kecamatan Pontianak Barat ini menempati urutan ke-397.

Universitas Kapuas Sintang

Universitas Kapuas atau Unka Sintang didirikan pada 1992.

Kampus yang populer untuk masyarakat di timur Kalbar ini terletak di Kota Sintang, Kabupaten Sintang dan menempati urutan ke-462.

Universitas Nahdlatul Ulama Kalbar

Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Kalbar termasuk kampus baru yang berdiri pada 2014.

Perguruan tinggi di bawah naungan Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) ini menempati urutan ke-509 dari 582 institusi pendidikan. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Shella Angellia Rimang

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KALBAR