Meriah, Pekan Gawai Dayak IX Kabupaten Sintang Resmi Dibuka

29 Juli 2022 22:05

GenPI.co Kalbar - Pekan Gawai Dayak (PGD) IX Tingkat Kabupaten Sintang di Betang Jerora Satu resmi dibuka pada Jumat (29/7).

Pembukaan ditandai dengan tabuhan gendang oleh Sekda Kabupaten Sintang Yosepha Hasnah.

Menurut Yosepha, gawai merupakan bagian dari upaya meningkatkan rasa cinta tanah air dan budaya dalam mendukung pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.

BACA JUGA:  Gawai Dayak Berape' Sawa Bakal Jadi Agenda Budaya Terbesar

Gawai Dayak merupakan wadah untuk menjalin silahturahmi masyarakat adat Dayak dan masyarakat dari berbagai etnis lainnya,” terangnya.

Perayaan Gawai Dayak juga merupakan pesta yang pastinya dinantikan oleh seluruh masyarakat Dayak, khususnya masyarakat Dayak Kabupaten Sintang.

BACA JUGA:  Jeffray Pastikan Pekan Gawai Dayak Sintang Digelar Akhir Juli Ini

Selain itu, Gawai Dayak merupakan kekayaan budaya yang tentunya harus dilestarikan dan yang sudah diwariskan oleh nenek moyang secara turun menurun.

Pembangunan di bidang budaya juga merupakan wujud penguatan jati diri bangsa, menciptakan bangsa yang kuat dengan didasari rasa kebangsaan dan nasionalisme.

BACA JUGA:  Sepekan Lagi, Gawai Dayak Sintang Dimeriahkan Beragam Perlombaan

“Saya berpesan kepada generasi milenial untuk menjadi generasi yang kreatif dan tetap mengenal jati diri mereka,” ucap Yosepha.

Dia meminta masyarakat tidak melupakan sejarah, tradisi, dan adat istiadat dari nenek moyang.

Yosephan juga berharap agar pelaksanaan gawai berjalan dengan lancar, sukses, dan bermanfaat untuk masyarakat Kabupaten Sintang.

“Semoga event Gawai Dayak ini makin memperkokoh kesatuan dan harmonisasi semua suku yang ada di Kabupaten Sintang,” tandas Yosepha Hasnah. (rls)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Shella Angellia Rimang

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KALBAR