Putaran Pertama Liga 1 Usai, Manajemen PSIS Semarang Bakal Evaluasi Tim

23 Oktober 2023 21:15

GenPI.co Kalbar - Kinerja manajemen PSIS Semarang berencana dievaluasi tim setelah putaran pertama Liga 1 Indonesia 2023/2024 berakhir.

Hal tersebut disampaikan oleh CEO PSIS Semarang A.S. Sukawijaya dalam siaran pers di Semarang, Minggu (22/10).
Menurutnya, evaluasi berkaitan dengan aktivitas PSIS di bursa transfer pemain.

Sebagai informasi, putaran pertama Liga 1 bakal ditutup PSIS dengan laga melawan Persija Jakarta pada 29 Oktober 2023.

BACA JUGA:  Format Baru Liga 1 Dinilai Thomas Doll Bagus buat Para Penggemar

"Evaluasi menyeluruh. Kami akan diskusi dengan tim pelatih tentang apa yang masih dibutuhkan untuk putaran kedua," tutur Sukawijaya.

Bursa transfer pemain rencananya akan mulai dibuka pada 1-28 November 2023.

BACA JUGA:  Suporter Liga 1 Diminta Saling Amankan Suporter Lain, Kata Menpora Dito

PSIS, kata dia, ingin tetap berada di papan atas pada putaran kedua Liga 1 Indonesia nanti.

Sukawijaya meminta pelatih dan seluruh pemain fokus menghadapi Persija Jakarta di kandang nanti, sebelum masuk ke dalam evaluasi tim.

BACA JUGA:  Lanjutan Liga 1, PSIS Semarang Bakal Persulit Penampilan PSM Makassar

Saat ini, PSIS Semarang menempati peringkat empat pada klasemen Sementara Liga 1 Indonesia 2023/2024 dengan 27 poin. (ant)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Shella Angellia Rimang

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KALBAR